Header Ads

test

Cara Memanfaatkan Teh Kayu Manis untuk Kulit Mulus

Minum teh kayu manis secara teratur bisa membuat kulit mulus, menyamarkan bintik-bintik dan menyamarkan bekas luka. Hal itu karena kayu manis meningkatkan sirkulasi darah dan sirkulasi darah yang baik bisa membuat kulit lebih cerah merona.
Cara terbaik untuk memperoleh manfaat dari kayu manis adalah dengan meminumnya sebagai teh. Karena teh kayu manis bisa dicerna dengan baik oleh tubuh.

Cara terbaik untuk memperoleh manfaat dari kayu manis adalah dengan meminumnya sebagai teh. Karena dalam bentuk teh, kayu manis bisa dicerna dengan baik oleh tubuh. Kayu manis bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan.

Cara menyeduh teh kayu manis
Cara menyeduh teh kayu manis sangat mudah. Sama seperti menyeduh teh herbal lainnya:

- didihkan air, kemudian tambahkan beberapa batang kayu manis
- dan tambahkan sedikit madu (atau sesuai selera)
- kalau ladies suka, bisa ditambahkan perasan jeruk lemon agar rasanya lebih segar
- teh kayu manis sudah siap disajikan.

Dalam resep ini digunakan kayu manis ceylon, karena rasanya lebih manis, dan mengandung sedikit coumarin jadi lebih baik untuk kesehatan.

Terdapat beberapa jenis kayu manis (cinnamon sticks), yaitu: kayu manis Ceylon, kayu manis cassia, dan kayu manis saigon.

Kayu manis ceylon, cassia, dan saigon sama-sama memiliki khasiat untuk kecantikan kulit, tapi memiliki rasa, aroma dan kandungan coumarin berbeda.

Perbedaan antara kayu manis ceylon dan kayu manis cassia:

Ciri-ciri kayu manis ceylon: rasa manis, aroma lembut, warna coklat cerah, lapisan tipis, lembut, bergulung penuh, mengandung sedikit coumarin, harga relatif lebih mahal.

Ciri-ciri kayu manis cassia: rasa tawar, aroma rempah kuat, warna coklat tua (kemerahan), lapisan tebal, kuat, tidak bergulung penuh, mengandung banyak coumarin, harga relatih lebih murah.

Masih banyak yang belum bisa membedakan antara batang kayu manis ceylon dengan batang kayu manis cassia karena penampilan kayu manis ceylon dengan kayu manis cassia memang sangat mirip. Banyak juga penjual yang berbohong pada pembeli dengan bilang bahwa mereka menjual kayu manis ceylon, padahal yang sebenarnya mereka jual adalah kayu manis cassia, supaya bisa menjual cassia dengan harga lebih tinggi. Karena itu, berhati-hatilah saat memilih dan membeli kayu manis yang diinginkan.


Peringatan:
- Jangan minum teh kayu manis lebih dari satu gelas per hari,
- Jangan minum teh kayu manis (termasuk mengkonsumsi kayu manis dalam bentuk apa pun) jika sedang hamil,
- Kayu manis bisa mengurangi kadar glukosa dalam darah, dan ini berbahaya bagi mereka yang menderita diabetes tipe 2. Karena itu berkonsultasilah ke dokter terlebih dahulu apakah boleh mengkonsumsi kayu manis atau tidak.


No comments:

Powered by Blogger.